Okta Live Streaming

NONSTOP MUSIC

 00:00:00  -  05:00:00 WIB

 NONSTOP MUSIC

 Sabtu, 27 April 2024

NONSTOP MUSIC TEST - 96.6 FM SUARA PAMEKASAN - 100% Music Asyik

Pamekasan - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menggelar rapat paripurna dengan agenda penyerahan keputusan legislatif kepada Bupati tentang rekomendasi terhadap pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Pamekasan, Rabu (15/03/2023). 

 
Acara yang digelar di ruang rapat paripurna tersebut, dipimpin Wakil Ketua DPRD Khairul Umam, dan dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Pamekasan, Masrukin, jajaran Forkopimda, sejumlah pimpinan OPD serta pejabat dilingkungan Pemkab Pamekasan. 
 
Penyerahan naskah rekomendari dari DPRD kepada bupati diserahkan langsung oleh pimpinan rapat yang kemudian diterima oleh Sekdakab Pamekasan dengan disaksikan peserta rapat. 
 
Usai acara, pimpinan rapat paripurna mengatakan, penyerahan keputusan rekomendasi DPRD kepada bupati terkait PAD diharapkan agar seluruh OPD lebih meningkatkan lagi kinerjanya terutama yang bisa menghasilkan sumber-sumber pendapatan daerah. 
 
"Jadi diharapkan semua OPD penghasil PAD itu menaikkan kinerjanya agar kita bisa mendapatkan PAD yang lebih baik. Kemudian berusaha memprofeling pola kerjanya dengan digitalisasi, apalagi hari ini kan sistemnya sudah digitalisasi karena manual melalui evaluasi pansus dianggap kurang memenuhi standar kelayakan dan dikhawatirkan banyak kebocoran-kebocoran dan lain sebagainya," katanya. 
 
Selain itu pula menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa ini, masih banyak yang perlu kita gali agar PAD Kabupaten Pamekasan lebih baik dari tahun sebelumnya sehingga diharapkan ke depan ada inovasi-inovasi baru dari OPD itu sendiri dalam meningkatkan pendapat daerah, karena selama ini masih sangat kecil.