Okta Live Streaming

Madura Hari ini

 17:00:00  -  20:00:00 WIB

 Madura Hari ini

 Jumat, 26 April 2024

Kejadian hangat dan rangkaian berita seputar madura selama satu hari dikemas ringan lengkap dengan penjelasan nara sumber berita.

Pamekasan - Dalam upaya untuk mengangkat produk hasil Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) khususnya batik tulis, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menggelar road show Gebyar batik Tahun 2022 dengan sasaran Jawa Bali, Kamis (31/03/2022).

Hal itu dikatakan orang nomor satu di Kabupaten Pamekasan saat hadir disalah satu acara tersebut didampingi Sekretaris Daerah dan beberapa pejabat dilingkungan Pemkab Pamekasan.

Dalam road show gebyar batik tahun 2022 ini, Pemkab Pamekasan memanfaatkan salah satu desainer internasional kenamaan dan beberapa desainer muda.

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, mengatakan road show gebyar batik yang menyasar Jawa Bali merupakan upaya dari pemerintah daerah untuk mempromosikan batik Pamekasan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya para pelaku UMKM.

Dan masih kata mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ini road show gebyar batik ini juga untuk penggerak perekonomian bangsa di bawah kendali ecomerce ditengah pandemi Covid 19.

Menurutnya, batik tulis Pamekasan tidak hanya indah tapi juga bertuah karena dibuat dengan diiringi doa oleh para pengrajinnya.

"Batik tulis Pamekasan tidak hanya indah tetapi juga bertuah. Batik Pamekasan kata banyak orang jika dipakai orang yang berumur 40 tahun akan terasa 30 tahun, jadi kalau mau semakin muda cukup pakai batik tulis Pamekasan dan insya Allah akan menjadi banyak perhatian orang," katanya.

Selain itu ungkap bupati yang akrab dengan panggilan Ra Baddrut, batik tulis Pamekasan dibuat dengan berbagai macam corak dan warna oleh pengrajinnya dalam waktu yang cukup lama. Ada yang proses pembuatannya memakan waktu berhari-hari dan bahkan sampai ada yang berbulan-bulan.

Pada kesempatan itu pula, bupati juga mengatakan, jika batik tulis Pamekasan tidak hanya melakukan road show di dalam negeri namun juga diluar negeri seperti di ajang New York fashion week pada bulan lalu dan negara bagian Amerika Serikat lainnya di bulan berikutnya.

Selain memproduksi kain batik, pelaku UMKM di Pamekasan juga telah ada yang memproduksi sepatu berbahan batik termasuk tas dan hasil karya lainnya yang menggunakan batik tulis.