Okta Live Streaming

Madura Hari ini

 17:00:00  -  20:00:00 WIB

 Madura Hari ini

 Kamis, 25 April 2024

Kejadian hangat dan rangkaian berita seputar madura selama satu hari dikemas ringan lengkap dengan penjelasan nara sumber berita.

Sumenep- Dalam rangka meramaikan pawai karnaval budaya memperingati HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar Pemerintah Kecamatan Ganding. Pemerintah Desa Gadu Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep menampilkan musik daul diacara tersebut, Minggu (21/8/2022).

 
Pawai karnaval dimulai sekitar pukul 13.30 wib, start dari lapangan sepak bola Desa Daleman dan finish di depan kantor Kecamatan setempat.
 
Terlihat Kepala Desa Gadu Barat, Sa'di bersama istri dan anaknya memakai baju ala kerajaan, menaiki musik daul itu sembari melambaikan tangan sebagai bentuk menyapa para Masyarakatnya yang menyaksikan pawai karnaval budaya Agustusan tersebut, sementara para perangkat desa dan TPPKK berjalan kaki berada di depan musik daul yang dinaiki Bapak Sa'di.
 
Kepala Desa Gadu Barat, Sa'di mengaku senang mengikuti acara pawai karnaval tersebut, mengingat acara itu baru pertama kalinya ia ikuti,karena beberapa tahun ini tidak ada kegiatan semacam itu disebabkan masa pandemi Covid 19.
 
" Alhamdulillah saya senang mengikuti acara ini, melalui acara pawai karnaval ini saya bisa menyapa Masyarakat Gadu Barat dan semua Masyarakat yang menyaksikan acara itu, terimakasih kepada Bapak Camat Ganding karena sudah melaksanakan acara meriah ini, dan terimakasih kepada semua perangakat Desa dan ibu TPPKK yang telah ikut berpawai juga". Ujarnya.
 
Sementara Camat Ganding Abdul Khalid, saat melepas peserta pawai karnaval budaya mengucapkan banyak terimakasih kepada para partisipan yang telah ikut berpartisipasi mensukseskan acara tersebut.
 
" Alhamdulillah sekarang ini luar biasa Masyarakat, antusias mengikuti pawai budaya, ada 10 ul daul, ada drum band,ada kuda serek, ada juga musik, ini luar biasa, ini adalah kemerdekaan kita semua, merdeka, Allahu akbar, oleh karenanya dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim pawai buda kami nyatakan diberangkatkan". Jelasnya.
 
Meskipun cuaca panas pada saat pelaksanaan pawai karnaval budaya Agustusan, namun tidak mengurangi rasa semangat para peserta karnaval baik utusan sekolah maupun utusan pemerintah Desa sebanyak 14 Desa yang ada di wilayah Kecamatan Ganding, ribuan pengunjung juga terlihat berjubel menyaksikan ragam hiburan pada saat itu.