Okta Live Streaming

Madura Hari ini

 17:00:00  -  20:00:00 WIB

 Madura Hari ini

 Sabtu, 20 April 2024

Kejadian hangat dan rangkaian berita seputar madura selama satu hari dikemas ringan lengkap dengan penjelasan nara sumber berita.

Pamekasan - Hujan deras disertai angin yang cukup kencang membuat sejumlah pohon di Kabupaten Pamekasan banyak tumbang, sementara luapan air mengakibat banjir dibeberapa. Selasa malam (3/1).
Banjir untuk tahun ini cukup tinggi, terutama disekitar jl. KH. Amin Jakfar Gg V Kelurahan Gladak Anyar Kecamatan Kota Pamekasan. Banjir kali ini mengakibat sejumlah rumah di kelurahan Gladak Anyar banyak tenggelam dan ambruk, karena banjir kali ini diperkirakan air mencapai kedalamannya lebih 2 meter.
Seperti yang ungkapkan Hj. Saidah mengatakan bahwa, " Banjir kali cukup besar, saya bersama keluarga naik ke atas rumah untuk menyelamatkan diri dari air yang semakin besar, semoga air cepat surut dan bantuan segera datang untuk menolong warga yang saat ini masih banyak terjebak", ungkapnya.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, "sementara ini saya tidak tahu gimana rumah saya itu, sedangkan barang-barang tidak ada yang bisa saya selamatkan, yang penting saya dan seluruh keluarga bisa selamat syukur", kata Saidah kedinginan.
Liputan : Holil SuaraPamekasan
Editor : Pandu Wardana