Okta Live Streaming

   -   WIB

 

 Jumat, 29 Maret 2024

Pamekasan - Asmani (59) penderita penyakit aneh warga Dusun Batu Putih Desa Larangan Dalam Kecamatan Larangan yang merupakan warga miskin dan menjadi topik dibeberapa medsos, kini mendapatkan penanganan di RSUD Slamet Martodirdjo Pamekasan, tadi siang menerima kunjungan dan bantuan dari seseorang sebesar Rp. 15 juta yang disalurkan melalui Forum LSM Kabupaten Pamekasan. Senin (2/1).

Ribut Baidi selaku koordinator Forum LSM mengatakan bahwa donasi sumbangan yang diberikan berasal dari seseorang yang namanya minta untuk tidak dipublikasikan, "beliau hanya minta ditulis bahwa yang menyumbang hamba Allah yang sekarang lagi umroh ke tanah suci", ungkapnya.

Sementara forum LSM Pamekasan hanya merupakan penyalur dan memfasilitasi terhadap para donatur yang akan mendonasikan sumbangannya pada penderita penyakit aneh yang sudah kurang lebih tujuh bulan. "Kami hanya menyampaikan dan memfasilitasi para donatur yang siap mendonasikan terhadap ibu Asmani yang sedang menderita penyakit yang sangat kritis ini", jelasnya.

Lebih lanjut Ribut mengatakan, "Insya Allah tidak hanya hari ini, mungkin besok juga ada dari para donatur untuk kesini memberikan donasinya", tambahnya. Saat mendatangi Asmani Ribut Baidi juga ditemani oleh Zainal Abidin selaku sekretaris Forum dan Abdussalam selaku anggota sekaligus ketua LSM Gempa.

Sementara itu forum LSM Pamekasan siap untuk menginformasikan kepada masyarakat, "ini merupakan kesepakatan kami bersama sahabat-sahabat di forum LSM untuk terus menginformasikan kepada seluruh elemen masyarakat untuk bisa bersama-sama berbagi dan meringankan beban biayanya", kata Ribut.

Abdussalam selaku anggota forum juga mengungkapkan hal yang sama, "pada dasarnya kami hanya ingin pemerintah baik pusat ataupun daerah untuk melihat dan menfasilitasi peraoalan ini, sehingga kedepan menjadikan Kabupaten Pamekasan lebih baik lagi", pungkas ketua LSM Gempa ini.

Lipuatan : Holil SuaraPamekasan

Editor : Pandu Wardana